Memilih Vendor Pernikahan yang Tepat – Banyak hal yang harus dipersiapkan menjelang acara pernikahan, salah satunya adalah vendor. Vendor memiliki peran penting untuk memudahkan dan melancarkan persiapan tersebut. Namun, tak semudah itu tentunya memilih vendor pernikahan yang dapat bekerja sama dengan baik dengan calon pengantinnya.
Isi Konten
- Simak yuk beberapa tip dari kami agar kalian tak salah lagi memilih vendor pernikahan!
- Menentukan Prioritas
- Menentukan Budget
- Memilih Wedding Planner
- Jangan Ragu untuk Meminta Portofolio
- Memilih Vendor Pernikahan yang Tepat, Ini Caranya!
- Pemilihan Venue
- Sesuai dengan Konsep
- Pastikan Selalu Mudah Dihubungi
- Harus Sesuai Anggaran
- Cermat Dalam Memilih
- Terkait
Simak yuk beberapa tip dari kami agar kalian tak salah lagi memilih vendor pernikahan!
Menentukan Prioritas
Menggelar acara pernikahan di musim pandemi seperti ini memang jauh lebih tricky dibanding biasanya. Untuk mengatasi hal ini, sebelum memutuskan membuat list vendor terbaik, kedua calon pengantin wajib untuk berdiskusi. Melakukan diskusi bersama pasangan mengenai prioritas apa yang paling utama untuk pernikahan nanti. Biasanya venue, catering, dekor, dokumentasi merupakan prioritas penting dalam menggelar acara pernikahan. Diskusikan dan urutkan berdasarkan prioritas kalian ya brides to be!
Menentukan Budget
Setelah menentukan prioritas, langkah selanjutnya kalian harus menetapkan anggaran untuk acara pernikahan yang akan dilangsungkan. Hal ini merupakan poin penting, sebelum kalian menetukan dan bertemu dengan pihak vendor yang siap membantu merealisasikan acara istimewa nanti!
Memilih Wedding Planner
Menggunakan jasa wedding planner merupakan solusi tepat untuk membantu kita dalam mengatur dan mempersiapkan pernikahan. Pilihlah wedding planner yang responsif dan selalu siap memberi masukkan pada kita mengenai pemilihan vendor-vendor terbaik. Biasanya, mereka akan memberikan daftar vendor pilihan mereka sesuai anggaran yang kalian sepakati ya!
Artikel terkait
Wedding Organizer atau Wedding Planner, Mana Yang Cocok Untuk Hari Pernikahanmu?
Jangan Ragu untuk Meminta Portofolio
Menggelar pesta pernikahan bukanlah suatu hal yang mudah, segala sesuatunya harus dipersiapkan dengan matang. Kalian mungkin sudah tidak asing lagi dengan nama-nama vendor pilihan yang kerap hadir di pesta pernikahan besar dan ternama. Nah, untuk melihatnya secara detail kalian boleh loh meminta portofolio mereka! Hal ini memudahkan kita untuk melihat hasil kerja mereka, apakah sesuai dengan ekspektasi atau tidak.
Memilih Vendor Pernikahan yang Tepat, Ini Caranya!
Pemilihan Venue
Dalam memilih lokasi acara, pastikan tempat tersebut memperbolehkan untuk menggunakan vendor pilihan berdasarkan referensi kita ya! Karena ada banyak venue acara yang hanya memperbolehkan menggunakanvendor rekanan mereka. Ini kurang disarankan ya Brides, karena terkadang ada saja vendor yang kurang pas jika bukan berdasarkan pilihan kita sendiri.
Baca juga
Paket Pernikahan Indoor & Outdoor, Cari Yang Worth it Bukan Yang Murah
Sesuai dengan Konsep
Dalam memilih vendor, pastikan kalian sudah membuat moodboard untuk acara nanti ya! Hal tersebut sangat memudahkan kita untuk merepresentasikan keinginan acara pernikahan yang nanti akan diwujudkan. Moodboard tersebut bisa menjelaskan tema, dekorasi yang digunakan dan juga penggunaan warna secara detail. Jadi semuanya bisa sempurna sesuai keinginan kamu!
Pastikan Selalu Mudah Dihubungi
Nah, ini merupakan kunci utama! Komunikasi haruslah berjalan dengan lancar, karena jika tidak, pasti akan sulit menemukan sebuah keputusan. Saat memilih vendor, pastikan mereka memiliki respon yang baik dan juga cepat tanggap. Jangan sampai, ketika dibutuhkan mereka malah tidak bisa dihubungi!
Harus Sesuai Anggaran
Dalam melakukan persiapan pernikahan, pastikan untuk selalu menyesuaikan dengan anggaran yang kalian miliki. Jangan biarkan vendor membujuk salah satu dari kalian untuk mengeluarkan anggaran yang tidak sesuai atau tidak diperlukan. Usahakan, memilih vendor yang selalu terbuka dan jelas dalam membahas anggaran yang digunakan!
Cermat Dalam Memilih
Kamu dan pasangan harus pintar dalam menentukan tawaran dari vendor. Perhatikan dengan baik lalu pelajari dulu sebelum kalian memutuskan mengambil tawaran itu ya! Jangan sampai kalian tergiur dengan harga paket murah, namun di tengah jalan malah harus menambah biaya untuk detail tambahan yang ternyata nilainya lumayan besar. Hati-hati ya!
Good luck ya, brides! Jangan lupa juga untuk cek halaman vendor directory dari Avinci ya! Memilih Vendor Pernikahan yang Tepat